Character Building bagian 6
Wujudkan
Sinergi
Apasih artinya
SINERGI? Intinya, sinergi tercapai kalau 2 orang atau lebih bekerja sama untuk
menciptakan solusi yang lebih baik ketimbang kalau sendirian. Bukannya jalanmu
atau jalan saya, melainkan jalan yang lebih baik, yang lebih tinggi. Sinergi adalah
upah, buah lezat yang akan kamu nikmati setelah kamu lebih mahir dengan
kebiasaan lainnya terutama dengan kebiasaan berpikir menang/menang dan berusaha
untuk mengerti lebih dahulu. Belajar mewujudkan sinergi adalah seperti belajar
membentuk formasi V dengan orang
lain ketimbang berusaha menempuh perjalanan hidup sendirian. Kamu akan takjub
betapa lebih cepat dan lebih jauh kamu bisa terbang!
Untuk
lebih memeahami apa sinergi itu, marilah kita lihat apa yang bukan sinergi.
SINERGI
ADALAH
|
SINERGI
BUKANLAH
|
Memanfaatkan perbedaan
|
Mentolerir perbedaan
|
Kerjasama
|
Bekerja masing-masing secara mandiri
|
Keterbukaan pikiran
|
Berpikir kamu selalu benar
|
Menemukan cara-cara baru yang lebih baik
|
Kompromi dengan yang sudah ada
|
Memanfaatkan
perbedaan
Sinergi
tidak tejadi begitu saja itu adalah suatu proses. Kamu harus sampai kesana, dan
landasan untuk sampai kesana adalah belajar untuk memanfaatkan perbedaan. Ada 3
pendekatan yang mungkin kamu ambil.
Tingkat 1 : Hindari keragaman
Tingkat 2 : Tolerir keragaman
Tingkat 3 : Manfaatkan keragaman
Profil Tukang Menghindar
Tukang
menghindar itu takut akan perbedaan. Mereka sangat terganggu kalau ada yang
warna kulitnya beda, beribadah kepada Allah yang berbeda, kaena mereka yakin
cara hidup merekalah yang terbaik, benar, atau satu-ssatunya. Mereka suka
mengolok mereka-mereka yang beda.
Profil Tukang Mentolerir
Tukang
mentolerir percaya bahwa semua orang punya hak untuk beda. Meeka tidak
menghindari keragaman tetapi tidak juga merangkulnya. Amotto mereka adalah : “Urus
dirimu sendiri dan aku akan mengurus diriku sendiri. Jangan ganggu aku dan aku
takkan mengganggu kamu.”
Walaupun
mereka bisa dekat, merea takkan pernah mewujudkan sinergi karena mereka pandang
perbedaan sebagai hambatan, bukan sebagai potensi kekuatan. Mereka tidak tahu
apa yang mereka lewatkan.
Profil Tukang Memanfaatkan
Tukang
memanfaatkan menghargai perbedaan. Mereka memandang perbedaan-perbedaan sebagai
keuntungan, bukan kelemahan. Mereka menemukanbahwa 2 orang yang cara
berpikirnya beda bisa mencapai lebih banyak ketimbang 2 orang yang cara
berpikirnya sama. Mereka sadar bahwa memanfaatkan perbedaan tidaklah berarti
kau harus sependapat denganperbedaan-perbedaan itu, seperti menjadi pendukung democrat
atau republic, melainkan sekedar menghargainya. Dimata mereka, keragan = Percik
Kreatif = Peluang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar